Tugas Ke 2 Pemindahan Tanah Mekanis

Tugas Kedua

Kelompok 5
Aan Nopianto                                 (10316003)
Friza Wastu Lestari                        (12316927)
Irvani Perdian                                 (13316603)
Kasyfil Aziz                                    (13316832)
Muhammad Rifqi Aufa                   (15316069)
Kelas : 2TA06                             



1.     Sebutkan alat- alat berat yang sering digunakan pada pekerjaan konstruksi!
Jawab :
Dozer (Loader)




Dozer atau Loder ialah alat yang umum dipakai pada proyek konstruksi untuk menangani material hasil penggalian atau untuk membuat timbunan material. Pada bagian dozer terdapat bucket sehingga alat ini juga disebut front end dozer. Ada 2 jenis tipe dozer antara lain, menggunakan roda kelabang (Crawler Tractor Dozer) dan Buldozer yang menggunakan roda karet (Wheel Tractor Dozer).

Excavator




Pemilihan excavator haruslah mempertimbangkan kemampuan alat tersebut pada kondisi lapangan tertentu. Perbedaan utama berbagai jenis excavator terletak pada penggalinya yang berada di bagian depan, tetapi semuanya memiliki alat penggerak yaitu roda ban atau crawler. Excavator yang menggunakan crawler umumnya dipilih jika alat tersebut akan digunakan pada permukaan kasar atau kurang padat. Selain itu juga karena alat tersebut dalam pengoperasiannya tidak perlu melakukan banyak perpindahan tempat.


Alat Pengangkut (Truk)

Fungsi dari alat pengangkut adalah untuk mengangkut material seperti tanah, pasir, batuan untuk proyek konstruksi. Pemilihan truk tergantung pada kondisi lapangan, volume material, waktu dan biaya. Besarnya kapasitas truk bergantung pada waktu yang dibutuhkan untuk memuat material ke dalam truk berbanding waktu angkut truk. Pada umumnya besar kapasitas truk yang dipilih adalah empat sampai lima kali kapasitas alat gali yang memasukkan material ke dalam truk. Penggunaan truk yang terlalu besar sangat tidak ekonomis, kecuali jika sebanding dengan volume material yang akan diangkut.

Crane

Alat pengangkut yang juga biasa digunakan di dalam proyek konstruksi ialah crane. Cara kerja crane adalah dengan mengangkat material yang akan dipindahkan, memindahkan secara vertikal/horizontal, kemudian menurunkan material di tempat yang diinginkan. Crane mempunyai beberapa tipe yang dalam pengoperasiannya, dipilih sesuai dengan kondisi suatu proyek.



Motor Grader



Motor grader merupakan alat yang digunakan untuk meratakan tanah dan permukaan yang dikehendaki. Selain itu kegunaan motor grader juga adalah sebagai berikut :
·         Grading (perataan permukaan tanah)
·         Shaping (pemotongan untuk mendapatkan bentuk/profil tanah)
·         Bank shaping (pemotongan untuk mendapatkan bentuk/ profil tanah)
·         Scarifiying (pengerukan untuk pembuatan saluran)
·         Ditching (pemotongan untuk pembuatan saluran)
·         Mixing and spreading (mencampur dan menghampar material di lapangan)


Compactor


Compactor sering disebut sebagai alat pemadat. Compactor adalah alat digunakan untuk memadatkan tanah yang sebenarnya merupakan upaya mengatur kembali susunan butiran tanah agar menjadi lebih rapat dan lebih padat.
Adapun jenis-jenis alat pemadat mekanis sebagai berikut:
·         Three wheel roller (mesin gilas tiga roda)
·         Tandem roller (mesin gilas roda dua atau tandem)
·         Sheepfoot type roller (mesin gilas tiga roda besi dengan permukaan seperti kaki kambing)
·         Pneumatic tire roller (mesin gilas dengan roda ban karet bertekanan angin)
·         Soil compactor (pemadat aspal)
·         Landfill compactor

2.     Jelaskan perbedaan dan persamaan fungsi alat bulldozer dan motor grader!
Jawab :

BULLDOZER
     Bulldozer adalah jenis peralatan konstruksi (biasa disebut alat berat atau construction equipment) bertipe traktor menggunakan Track/ rantai serta dilengkapi dengan pisau (dikenal dengan blade) yang terletak di depan. Bulldozer diaplikasikan untuk pekerjaan menggali, mendorong dan menarik material (tanah, pasir, dsb).
* Membuka jalan baru pada area pegunungan dan daerah – daerah berbatu.
* Sebagai alat angkut jarak pendek, misalnya memindahkan tanah sejauh 300 ft.
* Menarik scraper
* Menghamparkan tanah irisan
* Menumbung kembali trencher
* Sebagai alat untuk pemeliharaan jalan kerja
* Sebagai alat gali, alat angkut, dan alat dorong.

MOTOR GRADER
      Motor grader adalah alat berat yang digunakan untuk meratakan jalan, membentuk jalan (grading) yang dibiasa digunakan dalam proyek pembangunan jalan. Motor grader merupakan salah satu alat berat yang sangat penting untuk konstruksi jalan. Grader juga dapat digunakan untuk pengupasan lapisan atas yang hendak dibuang, atau dikurangi, mencampur material dan meratakan/ menyebarkannya lagi. Meratakan area dengan grader sangat diperlukan untuk pemadatan yang sempurna oleh compactor.
* Meratakan dan membentuk permukaan.
* Merawat jalan.
* Mengupas tanah.
* Menyebarkan material ringan


 3.     Jelaskan cara kerja Bulldozer !
Jawab :
* Masukan kunci kedalam kontak kunci dan putar ke kanan untuk menghidupkan mesin.
* Cari tuas kontrol transmisi, biasanya ada di sisi kiri kursi pengemudi. Dorong kedepan untuk mengubah transmisi ke forward atau tarik kembali untuk merubah transmisi ke reverse.
* Sesuaikan gigi transmisi dengan kecepatan yang dikehendaki
* Kontrol blade dengan blade controller yang biasanya terlatak pada sisi kanan kursi pengemudi. Dorong kontroler kedepan untuk menurunkan blade atau tarik untuk menaikan blade. Secara umum itulah cara kerja buldozer. Namun ada satu hal yang perlu dihindari saat menggunakan buldozer. Hindari bekerja dalam keadaan miring kesamping secara terus menerus. Hal ini dikarenakan bekerja dengan keadaan miring ke kiri akan memberikan beban kepada deretan roller pada bagian kiri yang dampaknya merusak roller sebelah kiri. Begitu pula sebaliknya. Cara kerja buldozer memang terlihat mudah secara teori, namun sebenarnya cukup sulit untuk dilakukan. Dibutuhkan latihan khusus dengan orang yang lebih ahli sebelum menjalankan alat berat ini. Melihat bentuk buldozer yang sangat besar serta blade pada buldozer yang dapat memotong material, sehingga disarankan untuk tidak asal coba – coba apabila tidak memilki keahlian menjalankan buldozer.


4.     Jelaskan cara kerja Exavator !
Jawab :
Bagian Dasar Alat Kontrol Excavator :
a. Tuas / Panel di sebelah Kanan : Untuk mengoperasikan bucket dan boom
* Jika tuas didorong ke depan maka akan menurunkan boom
* Jika tuas ditarik ke belakang maka akan menaikan boom
* Jika tuas digeser ke kiri maka akan menutup bucket
* Jika tuas digeser ke kanan maka akan membuka bucket

b. Tuas / Panel di Sebelah Kiri : Untuk mengoperasikan arah kabin dan arm
* Jika tuas didorong ke depan maka akan menurunkan arm
* Jika tuas ditarik ke belakang maka akan menaikan arm
* Jika tuas digeser ke kiri maka akan menggeser kabin ke kiri
* Jika tuas digeser ke kanan maka akan menggeser kabin ke kanan

c. Lock / Shut-Off Lever (biasanya berada di paling kiri) : Untuk mengunci tuas / panel excavator
* Jika tuas ditarik ke atas maka akan mengunci seluruh kegiatan excavator
* Jika tuas didorong ke bawah maka excavator dapat dioperasikan kembali

d. Tuas / Pedal Track kiri dan kanan (berada di depan) : Untuk maju / mundur dan belok track excavator
* Jika kedua tuas ditarik bersamaan ke belakang maka excavator akan maju
* Jika kedua tuas ditarik bersamaan ke depan maka excavator akan mundur
* Jika tuas kanan ditarik ke belakang maka excavator akan belok ke kiri
* Jika tuas kiri ditarik ke belakang maka excavator akan belok ke kanan


5.     Jelasakan perbedaan fungsi alat Dum truk dengan Trailer!
Jawab :
DUM TRUK
      Dump Truck berfunsi sebagai alat angkut material-material bangunan (tanah, besi tulangan, semen, batu bata, dll)

TRAILER
      Trailer berfungsi juga sebagai alat angkut, namun dengan kapasitas dan berat diatas dump truck, Misalnya, sebagai alat angkut alat berat.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perancangan Struktur Jembatan

Tugas Pemindahan Tanah Mekanis

GAYA KEPEMIMPINAN SITUASIONAL